Berita

Doosan Corp. Meluncurkan Beasiswa ‘Youth Start!’ Senilai US$ 70.735
2013. 3. 13

Doosan Corporation (Chairman Yongmaan Park) menganugerahkan beasiswa pelajar senilai US$ 70.735 pada perayaan penghargaan yang diadakan untuk program beasiswa ‘Youth Start!’ di Doosan Tower di Euljiro 6-ga, Jung-gu, Seoul pada 13 Maret.

Program beasiswa ‘Youth Start!’ turut dikelola oleh Seoul Scholarship Foundation dan beroperasi dengan dana yang digalang dari sumbangan eksekutif dan anggota staf Doosan Corp.

Tiga belas penerima beasiswa tersebut tahun ini dipilih melalui penyaringan dokumen dan wawancara yang diadakan eksekutif dan staf Doosan. Para penerima termasuk siswa SMU yang akan melanjutkan ke perguruan tinggi tapi tidak mampu menjangkaunya karena kesulitan ekonomi.

President Gwang-ju Choi dari Doosan Corp. mengatakan, “Eksekutif dan anggota staf kami menggalang dana secara sukarela, dan menjalankan komite manajemen dana, sebagai bagian dari partisipasi proaktif kami dalam upaya meningkatkan kesejahteraan pendidikan warga kurang mampu,” sembari menambahkan, “saya harap para siswa itu akan tumbuh menjadi manusia yang berbakat di masa mendatang dengan memanfaatkan peluang ini sepenuhnya.”